CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN <p>Jurnal CONSISTAN merupakan yang diterbitkan oleh Program Studi Tadris Matematika Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Al-Qolam Malang. Kami menerbitkan masalah penelitian tentang pendidikan matematika.</p> <p>CONSISTAN : Jurnal Tadris Matematika menyambut baik artikel-artikel penelitian dari akademisi, pendidik, guru, pelatih, dan praktisi lainnya tentang semua topik yang berkaitan dengan pendidikan matematika untuk menerbitkan artikel berkualitas tinggi. Artikel untuk publikasi dalam jurnal ini dipilih melalui peer-review yang tepat untuk memastikan kualitas, orisinalitas, kesesuaian, signifikansi, dan keterbacaan.</p> Program Studi Tadris Matematika Fakultas Tarbiyah Institut Agama Islam Al-Qolam Malang en-US CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 3025-0943 Systematic Literature Review: Pemanfaatan Software Matematika GeoGebra Sebagai Media Belajar Untuk Mengetahui Kemampuan Komputasi Peserta Didik https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1347 <p>Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pemanfaatan <em>software</em> matematika GeoGebra sebagai alat bantu pengajaran untuk mengetahui kemampuan berhitung siswa. Dengan menggunakan GeoGebra, siswa menjadi aktif dalam pembelajaran matematika. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kepustakaan. Tahapan tinjauan pustaka ini adalah pengumpulan data, penyajian materi, penentuan dan pengolahan hasil, dan terakhir penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dari 20 artikel “Pemanfaatan <em>Software </em>MAtematika GeoGebra Sebagai Media belajar untuk Mengetahui Kemampuan komputasi Peserta Didik” yang diterbitkan antara tahun 2003 hingga 2023, ditemukan 15 artikel yang memenuhi variabel tersebut. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan bantuan aplikasi GeoGebra siswa aktif dalam pembelajaran matematika, dan dengan kemampuan berhitungnya siswa dapat melakukan operasi dasar matematika, menyelesaikan masalah serta menggunakan teknologi dan software matematika seperti GeoGebra. memvisualisasikan dan memahami konsep. matematika yang rumit. Kebaruan penelitian ini terletak pada penggabungan satu artikel dengan artikel lain dengan topik yang sama.</p> Ananda Aditya Sari Harahap Yahfizham Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Pengaruh Pembelajaran Daring dan Konsep Diri Terhadap Hasil Belajar Matematika https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1342 <p>Tujuan penelitian ini untuk mengetahui apakah ada pengaruh pembelajaran daring dan konsep diri terhadap hasil belajar matematika. Populasi pada penelitian ini adalah siswa MI Miftahul Ulum dengan jumlah siswa 156 orang. Sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling, sehingga sampel pada kelas 5 dan kelas 6 yang terdiri dari 33 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian terdiri dari angket untuk memperoleh data mengenai pembelajaran daring dan konsep diri. Analisis data menggunakan statistik deskriptif dan regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis deskriptif, diketahui bahwa skor rata-rata dari pembelajaran daring sebesar 25,9; konsep diri sebesar 107,5; dan hasil belajar matematika sebesar 79,9. Hasil analisis inferensial yang menggunakan regresi linier ganda diperoleh persamaan regresi dugaan, yaitu Ŷ dengan nilai F hitung adalah 4,25 dan nilai probabilitas (Sig. F) adalah 0,000 dengan = 0,050. Artinya konsep diri berpengaruh terhadap hasil belajar matematika. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran daring dan konsep diri berpengaruh terhadap hasil belajar matematika.</p> Wildan Hakim Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Meta Analisis Penerapan Discovery Learning dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas V SDN 1 Bululawang https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1335 <p>Hasil pengamatan menunjukkan bahwa banyak siswa kelas V SDN 1 Bululawang kurang antusias dalam pembelajaran matematika. Diperlihatkan oleh hasil belajar matematika siswa 75% yang belum tuntas. Penelitian ini adalah penelitian penelitian tindakan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pembelajaran <em>Discovery Learning</em> dalam meningkatkan hasil belajar siswa kelas V dalam pelajaran matematika materi bangun ruang. Penelitian ini melibatkan guru dan siswa, serta teknik pengumpulan datanya terdiri dari tes dan analisis observasi manajemen pembelajaran guru. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran <em>discovery</em> dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam materi bangun ruang matematika. Hasil belajar siswa dari siklus pertama diperoleh: 23 siswa mencapai tuntas (70,3%) dan 6 siswa tidak tuntas (29,7%). Pada siklus kedua, ada 26 siswa yang tuntas (89,2%), sedangkan yang tidak tuntas ada 3 siswa (10,02%).</p> Mochammad Bahtiar Arif Ucik Fitri Handayani Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Folding Back Mahasiswa dalam Menggambar Grafik Fungsi Rasional pada Kelas Pengantar Aljabar https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1343 <p>Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan <em>folding back </em>mahasiswa dalam menggambarkan grafik fungsi rasioanl. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. <em>Folding back </em>adalah tindakan kembali ke lapisan pemahaman yang lebih dalam ketika mahasiswa mengalami hambatan. Lapisan pemahaman yang dimaksud adalah lapisan pemahaman berdasarkan Pirie dan Kieren (1994). <em>Folding back </em>yang diteliti adalah proses aktivitas, lintasan yang dilalui, bentuk, dan hasil <em>folding back.</em> Instrumen yang digunakan adalah soal menggambar grafik fungsi rasional dan pedoman wawancara. Penelitian diawali dengan pengerjaan dua soal grafik fungsi rasional oleh mahasiswa pada mata kuliah pengantar aljabar. Berdasarkan hasil pekerjaan tersebut, peneliti menggolongkan mahasiswa dalam kelompok berdasarkan cara pengerjaan dan kebenaran jawaban. Dari jawaban yang benar, peneliti memilih dua mahasiswa dari masing-masing kelompok, kemudian melakukan wawancara singkat terkait adanya <em>folding back </em>atau tidak. Peneliti mendapatkan 4 subjek penelitian yang melakukan <em>folding back </em>pada kedua soal yang diberikan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa melakukan <em>folding back </em>berupa bekerja pada lapisan yang lebih dalam dengan menggunakan pemahaman yang sudah ada, mengumpulkan lapisan yang lebih dalam, pindah topik dan menyebabkan diskontinuitas. Mahasiswa mempunyai lintasan yang berbeda-beda tetapi selalu kembali ke lapisan <em>primitive knowing. </em>Masih ditemukan <em>folding back </em>yang tidak efektif dalam menggambarkan grafik fungsi rasional pada soal yang diberikan.</p> Annafi Awantagusnik Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Analisis Kesalahan Siswa SMP Dalam Menyelesaikan Soal Cerita Materi Aljabar Beserta Scaffolding https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1331 <p>Pada pembelajaran matematika materi aljabar 85% siswa belum dapat menyelesaikan soal dengan benar. Hal ini dikarenakan dalam proses penyelesaian siswa melakukan beberapa kesalahan. Kesalahan-kesalahan tersebut akan terus terulang jika tidak ada <em>scaffolding</em> (bantuan) untuk mengatasi permasalahan yang dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita materi aljabar beserta <em>scaffolding</em> yang diberikan. Penelitian ini dilakukan di SMP Pesantren Raudlatul Ulum Ganjaran pada kelas VII dengan jumlah 28 siswa. Subjek penelitian yakni 3 siswa yakni PA, AJ, dan IWA yang mewakili kategori nilai siswa dan kesalahan yang dilakukan. Teknik pengumpulan data yang digunakan yakni tes dan wawancara dan teknik analisis data yang digunakan yakni triangulasi. Hasil dari penelitian ini yakni subjek PA melakukan kesalahan memahami dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>restructuring</em>, kesalahan keterampilan proses dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>reviewing</em> dan <em>restructuring</em>, kesalahan penulisan jawaban akhir dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>reviewing</em>. Subjek AJ melakukan kesalahan keterampilan proses dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>reviewing</em> dan <em>restructuring</em>, kesalahan penulisan jawaban akhir dengan <em>Scaffolding</em> berupa <em>reviewing</em>. Subjek IWA melakukan kesalahan memahami dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>explaining</em> dan <em>reviewing</em>, kesalahan transformasi dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>reviewing</em> dan <em>restructuring</em>, kesalahan keterampilan proses dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>reviewing</em> dan <em>restructuring</em>, dan kesalahan penulisan jawaban akhir dengan <em>scaffolding</em> berupa <em>reviewing</em>. Berdasarkan hasil penelitian ini guru dapat membiasakan siswa dengan memberikan soal yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari siswa agar siswa terbiasa dan lancar dalam menyelesaikan soal cerita. Selain itu, guru juga dapat membiasakan dengan memberikan <em>scaffolding</em> terhadap siswa yang membutuhkan atau melakukan kesalahan dalam menyelesaikan permasalahan.</p> Anggita Oktaviana Putri Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Systematic Literature Review: Efektivitas Penggunaan Aplikasi Geogebra Dalam Pembelajaran Matematika https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1341 <p>Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk melakukan tinjauan literatur sistermatis yang berkaitan dengan efektivitas penggunaan Geogebra dalam pembelajaran matematika. Metode penelitian pada penelitian ini yaitu menggunakan <em>Systematic Literature Review </em>(SLR). Dari hasil pencarian artikel yang diperoleh dari google scholar ditemukan sebanyak 21 artikel, kemudian dieksklusi dengan syarat yang ditentukan yakni hanya artikel jurnal yang diambil bukan seminar, prosiding, skripsi, tesis dan disertasi, dan mengambil artikel pada rentang tahun 2018-2024 maka artikel tersaring menjadi 12 artikel, lalu dengan melihat kelayakan artikel dilihat dari jurnal yang terakreditasi 1-3 dan membaca abstrak untuk mengetahui kesesuaian topik untuk penelitian ini maka didapat 4 artikel yang layak untuk penelitian ini. Hasil penelitian ini memperlihatkan bahwa penggunaan aplikasi geogebra pada pembelajaran matematika memiliki potensi yang signifikan untuk bisa meningkatkan motivasi belajar, pemahaman konsep, serta kemampuan pemecahan masalah oleh siswa.</p> M. Fauzan Zannurrain Yahfizham Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Struktur Koneksi Matematis Siswa pada Materi Persamaan Kuadrat dan Fungsi Kuadrat https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1333 <p>Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur koneksi matematis siswa kelas X di MA Miftahul Ulum Gondanglegi dalam memecahkan persamaan dan fungsi kuadrat. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan tiga siswa dipilih berdasarkan tingkat kemampuan matematika mereka: rendah, sedang, dan tinggi. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan analisis dokumen, kemudian dianalisis dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan perbedaan signifikan dalam struktur koneksi matematis antara siswa dengan tingkat kemampuan yang berbeda. Siswa berkemampuan tinggi dan sedang menunjukkan koneksi yang lebih lengkap dan kompleks, termasuk koneksi antar konsep, antar representasi, dan antar proses. Di sisi lain, siswa berkemampuan rendah cenderung memiliki koneksi yang kurang lengkap dan lebih fokus pada koneksi antar konsep dan antar representasi. Temuan ini menunjukkan bahwa tingkat kemampuan matematika siswa memiliki pengaruh signifikan terhadap struktur koneksi matematis mereka. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam memahami karakteristik koneksi matematis siswa berdasarkan tingkat kemampuan mereka. Temuan ini juga memberikan implikasi penting bagi pembelajaran matematika di sekolah, yaitu perlunya strategi pembelajaran yang lebih terdiferensiasi untuk memfasilitasi pengembangan koneksi matematis siswa secara optimal.</p> Wildan Hakim Siti Aisyah Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Pengembangan E-LKS Berbasis Desain Situasi Didaktis Berbantuan Flipbook Pada Materi Barisan Dan Deret Geometri https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1224 <p>Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kelayakan dan kepraktisan E-LKS Berbasis Desain Situasi Didaktis Berbantuan <em>Flipbook </em>pada materi Barisan dan Deret Geometri kelas VIII. Jenis penelitian ini menggunakan <em>Research and Development</em> dengan model pengembangan Sugiyono yang dilakukan dengan 5 tahapan yaitu Potensi dan masalah, Pengumpulan data, Desain produk, Validasi desain, dan Perbaikan Desain. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa observasi, dokumentasi, <em>interview</em>, dan angket. Populasi dari penelitian ini adalah siswa kelas VIII A MTs NU Wahid Hasyim Salafiyah Jekulo Kudus. Hasil penelitiannya membuktikan bahwa: (1) Proses pengembangan E-LKS berbasis desain situasi didaktis berbantuan <em>flipbook</em> menggunakan model pengembangan Sugiyono ini dapat terselesaikan dengan baik, maka E-LKS tersebut siap dijadikan sebagai bahan penelitian di sekolah yang hendak dituju. (2) E-LKS berbasis desain situasi didaktis berbantuan <em>flipbook</em> berdasarkan penilaian validator ahli materi dan ahli media termasuk dalam kategori “sangat valid” dengan perolehan hasil sebesar 92,65% dan 81,24%. Sedangkan berdasarkan hasil penilaian pendidik, E-LKS termasuk dalam kategori "valid" dengan perolehan skor sebesar 71,88%. (3) Hasil tanggapan respon peserta didik menunjukkan bahwa E-LKS termasuk dalam kategori "praktis" dengan perolehan persentase skor sebesar 61%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa E-LKS berbasis desain situasi didaktis "praktis" dan "layak" digunakan sebagai bahan ajar alternatif bagi pendidik maupun peserta didik karena dapat meningkatkan kemampuan peserta didik SMP/MTs kelas VIII pada materi Barisan dan Deret Geometri.</p> alvira hikma maharani Fina Tri Wahyuni Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Peningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah dan Komunikasi Matematis Siswa Melalui Model Pembelajaran Thinking Aloud Pair Problem Solving Berbantuan Question Card https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1218 <p>Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis bagaimana model pembelajaran <em>Thinking Aloud Pair Probelm Solving</em> berbantuan <em>Question Card</em> dapat meningkatkan kemampuan dalam pemecahan masalah dan kemampuan berkomunikasi matematis. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dari penelitian ini ialah seluruh siswa kelas VIII di MTs NU Raudlatut Tholibin Jekulo Kudus yang berjumlah 56 siswa. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan <em>purposive sampling</em>. Data diperoleh dari hasil tes, observasi, dan dokumetasi. Data dianalisis menggunakan uji <em>dependen sample t-tes</em>t dan uji <em>N-Gain</em> didapatkan hasil bahwa 1) Terdapat peningkatan kemampuan pemecahan masalah siswa setelah diterapkan model pembelajaran <em>Thinking Aloud Pair Problem Solving</em> berbantuan <em>question card</em>. Didapatkan nilai , <em>Sig. (2-tailed)</em> sebesar 0,000 &lt; 0,05 dan nilai <em>N-Gain Score</em> sebesar 0,6896 dengan tingkat <em>N-Gain</em> sedang. 2) Terdapat peningkatan kemampuan komunikasi matematis siswa setelah diterapkan model pembelajaran <em>Thinking Aloud Pair Problem Solving</em> berbantuan <em>question card</em>. Hasil perhitungan diperoleh nilai , nilai <em>Sig. (2-tailed)</em> sebesar 0,000 &lt; 0,05 dan nilai <em>N-Gain Score</em> sebesar 0,6175 dengan tingkat <em>N-Gain</em> sedang.</p> Saidatur Rohmah Fina Tri Wahyuni Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01 Optimisasi Strategi Pencegahan ISPA: Pendekatan Matematika dan Perspektif Islam https://ejournal.alqolam.ac.id/index.php/CONSISTAN/article/view/1290 <p><em>Polusi dan sanitasi lingkungan yang buruk adalah penyebab utama infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), yang merupakan masalah kesehatan global yang signifikan, terutama pada anak-anak. Studi literatur sistematis ini berlangsung dari tahun 2013–2023 dan menyelidiki hubungan antara penyebaran ISPA, pemodelan matematika untuk kebijakan kesehatan, dan integrasi dengan solusi Islam berdasarkan Al-Qur'an dan Hadits. Untuk mencegah penyakit masuk melalui hidung, Rasulullah SAW menganjurkan solusi non-medis Islam, seperti mengonsumsi habbatussauda, madu, ekstrak kulit manggis, dan istinsyaq, yaitu menghirup air ke hidung saat berwudhu. Salah satu metode Islami untuk mencegah ISPA adalah istinsyaq, yang terbukti membersihkan kuman dan bakteri di hidung.</em></p> CINDY INDRA AMIRUL FIQRI Marcella Pratama Putri Copyright (c) 2024 CONSISTAN (Jurnal Tadris Matematika) 2024-06-01 2024-06-01 2 01